Minggu, 30 Januari 2011

Lagu "Tanpa Bintang"

Jumat kemarin, lagu "Tanpa Bintang" kembali dilatih, kali ini bersama dengan kehadiran personil kelas 5.  Suasana semakin lengkap dan power yang memadai.  Suara Alto yang lirih dan bernadakan rendah bisa dibawakan dengan lugas oleh Gitaswara. 
urutan latihan :
- Pembukaan
- Pemanasan
- Lagu Bernyanyi
- Lagu Tanpa Bintang
- Istirahat
- Lagu Mars Al-Azhar
- Lagu Bernyanyi
- Lagu Tanpa Bintang
- Penutup (lagu sayonara)

Latihan tanpa kelas 5

21 Januari 2011, Gitaswara berlatih tanpa kehadiran members kelas 5.  Karena Jumat itu, kelas 5 keseluruhan diwajibkan mengikuti kegiatan perkemahan yang diadakan oleh sekolah.  Meskipun demikian, kualitas suara members yang lain tidak kurang semangat, apalagi disaat mereka berlatih lagu "Tanpa Bintang" lagu buatan Musisi senior, Anang.  Lagu ini memiliki daya tarik secara historik karena para personil menyukai lagu ini tidak hanya sekedar dari irama lagunya melainkan penghayatan yang larut dalam cerita kehidupan seleberitas. 

Selasa, 18 Januari 2011

Jalan Santai

Kegiatan Gitaswara Jumat kemarin adalah jalan santai.  Meskipun terasa jauh dari teknis pelaksanaan olah vocal, namun kegiatan ini merupakan penyegaran lingkungan dimana para members tidak jenuh dengan tempat latihan yang biasa.  Diawali dengan apel kumpul di Serambi Masjid, jalan santai melalui rute jalan Puspogiwang 2 berputar melewati Puspogiwang 1. 
Pada penghujung kegiatan, Gitaswara diminta oleh Kepala Sekolah untuk mempersembahkan lagu Hymne Al-Azhar 25 di hadapan para guru pelatih Bidang Pendidikan dari Al-Azhar pusat.  Hal ini disambut baik olah para members mengingat mereka pun senang dengan perhatian ini. 

Selasa, 11 Januari 2011

Lagu You Raise Me Up dan Edelweis yang khidmat

Jumat lalu, merupakan latihan perdana setelah liburan semester bagi members Gitaswara.  Lagu yang digarap adalah lagu You Raise Me Up dan Edelweis, merupakan lagu barat yang tergolong lama.  Keunikan membawakan lagu ini adalah orang yang menyanyikan atau mendengarkan akan terpengaruh ekspresi yang sepadan dengan isi lagu, meskipun lagu tersebut dinyanyikannya oleh orang yang tidak tahu maksud dari arti lagunya.  Lagu motivasi dan lagu tentang bunga, menjadi rujukan kolektif Gitaswara yang menyukai lagu-lagu berirama lembut.